Untuk memotivasi, mengembangkan komunikasi, dan unjuk kerja personel yang mempengaruhi mutu, manajemen seharusnya:
- Memilih personel berdasarkan kemampuan untuk memenuhi spesifikasi pekerjaan yang ditentukan.
- Memberikan lingkungan kerja yang memupuk hubungan kerja dengan baik dan aman.
- Menggali potensi setiap personel melalui metode kerja yang konsisten dan kreatif serta kesempatan untuk keterlibatan yang lebih besar.
- Menjamin tugas yang dilakukan dan sasaran yang dicapai dan dimengerti, termasuk pengaruhnya terhadap mutu.
- Memperhatikan semua personel merasa mempunyai keterlibatan dan pengaruh terhadap mutu yang diberikan kepada pelanggan.
- Mendorong kontribusi yang meningkatkan mutu melalui pemberian pengakuan dan penghargaan atas prestasi.
- Menilai faktor yang memotivasi personel dalam memberikan mutu secara berkala.
- Menerapkan perencanaan dan pengembangan karier dari personel sehingga dapat diketahui oleh yang bersangkutan.
- Menetapkan tindakan yang terencana untuk meningkatkan ketrampilan personel.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar